Seringkali Kursor tiba tiba menghilang saat kita sedang membuka aplikasi Autocad. Dengan begitu maka pekerjaan kita akan terganggu. Lalu apakah bisa diperbaiki? Tentu bisa. Pada artikel ini saya akan memberikan cara mengatasi kursor hilang di autocad.
Kursor merupakah komponen di komputer yang sangat penting. Karena ketika anda kehilangan kursor pada monitor anda. Maka itu akan menjadi suatu masalah dan tentunya cukup membingungkan.
Mengapa bisa begitu? Tentu saja kursor memiliki fungsi yang cukup vital. Dengan kursor maka kita bisa mengetahu apa yang akan dituju pada monitor komputer.
Coba bayangkan kalau kursor anda hilang selamanya? Lalu anda bisa apa dengan komputer yang anda miliki.
Tak perlu membuang banyak tenaga karena pada malam hari ini saya menyempatkan menulis artikel cara memperbaiki cursor autocad hanya untuk anda semua.
Jadi simak baik – baik ya artikel di bawah ini!
Cara Mengatasi Kursor Tidak Bergerak di Autocad
Mungkin awal anda menemukan sebuah masalah pada kursor ketika membuka aplikasi autocad adalah lemot. Kemudian setelah itu kursor akan menghilang entah kemana. Itu bisa saja terjadi karena spesifikasi komputer anda kurang memadahi.
Untuk itu perhatikan cara mengatasi kursor hilang di autocad berikut ini.
- Pilih & Klik Menu Option Tools ( Option )
- Setelah itu masuk pada Tab System
- Selanjutnya masuk di menu Performance Settings
- Pilih Manual Tune pada menu tersebut
- Setting Manual Performance Tuning dengan cara berikut ini
Cara Seting Manual Performance Tuning :
- Ceklis pada kolom Enable Hardware Acceleration
- Ubah Transparancy Quality Menjadi Low atau Faster
- Selesai dan Pilih Apply
Baca juga : Cara Mengatasi Touchpad Tidak Berfungsi di Windows 10
Okey itu saja ya teman – teman tentang cara mengatasi kursor hilang di autocad dengan mudah. pokoknya simple dan bisa langsung anda praktikan.
Semoga dengan artikel di atas akan memberikan kemudahan ketika menghadapi masalah mengenai kursor. Dan jika artikel ini dirasa bermanfaat. Anda juga bisa share artikel ini kepada teman anda.
Terimakasih sudah berkunjung di web belajarbersamayudha.com