cara membuat roti bakar

Belajarbersamayudha.com – Roti bakar merupakan Cemilan Lezat yang di senangi hampir semua kalangan, baik anak-anak maupun orang dewasa. Kita bisa dengan mudah mendapatkan Roti bakar, Roti bakar kerap dijumpai di Stand kaki lima dan tempat tempat perbelanjaan seperti mall.Dengan rasa yang manis danĀ gurih Roti Bakar membuat para Pecinta Roti sebagai jujukan utama.

Adapun bermacam rasa roti bakar, mulai dari keju, nanas, strawberi, vanila bahkan hingga durian. Jika kita melihat para penjual Roti bakar saat membuatnya , Cara membuat Roti bakar tidak begitu rumit dan membutuhkan waktu lama. Roti hanya dipanggang dan diberikan variasi dengan toping sesuai dengan pilihan rasanya.

Baca juga : Cara Supaya Wajah Tetap Bersih dan Cerah

Bagi kamu pecandu roti bakar, kamu juga bisa membuat Roti bakar dirumah kamu tanpa ada rasa khawatir. Selain lebih hemat, kamu juga bisa berkreasi dengan topingnya. Berikut ini beberapa cara membuat roti bakar yang bisa kamu aplikasikan di rumah, seperti yang dilansir Belajarbersamayudha.com dari berbagai sumber, Senin (13/04).
1. Roti panggang coklat kacang


Bahan-bahan:
– 4 lembar roti tawar buang kulit
– 1 butir telur kocok lepas
– Toping kacang ( kamu bisa membeli di supermarket )
– susu kental manis
– Blueband
Cara membuat:
– Oleskan rotiĀ dengan telur lalu panggang dengan pemanggang, jangan lupa membolak-balik supaya tidak gosong.

– Setelah roti matang oleskan blueband pada roti secara merata – Taburi roti dengan Topping kacang lalu susu kental manis rasa coklat, lalu tutup dengan roti lagi.
– lakukan plating pada roti sesuai selera dan sajikan dengan Teh panas.
2. Roti bakar milo


Bahan-bahan:
– 2 lembar roti tawar
– Mentega secukupnya
– 1 sachet milo
– 1 susu kental manis sachet rasa coklat
Cara membuat:
– Oleskan mentega pada seluruh permukaan roti
– Lapisan roti bagian dalam yang sudah di olesi mentega kemudian dituangkan susu kental manis di permukaanya
– panggang roti pada teflon dan berikan taburan milo di permukaan roti bagian dalam
– setelah dirasa sudah matang kemudian sajikan.
3. Roti bakar daging sapi


Bahan-bahan:
– 4 roti tawar
– daging sapi secukupnya (bisa ganti kornet, sosis atau daging-dagingan)
– 1 butir telur
– Bawang bombay cincang secukupnya
– daun bawah secukupnya
– bisa menggunakan keju untuk menambah rasa gurih
– mentega
– saus sachet tomat
Cara membuat:
– lelehkan mentega , tumis daging sapi cincang dan bawang bombay cincang
– Jika sudah berbau harum bisa tuangkan telur kocok dan taburi dengan daun bawang
– Siapkan roti tawar yang sudah di olesi mentega
– Berikan isian daging cincang tersebut ke roti tawar dan beri sauce
– Kemudian tutup dengan roti tawar lagi
– Panggang hingga matang
– Sajikan.
4. Roti bakar meses.


Bahan-bahan:
– 2 lembar roti bakar
– mentega secukupnya
– 2 Sendok meisis coklat
– 1 sachet kental manis coklat
Cara membuat:
– Siapkan pemanggang, nyalakan api lalu masukkan 1/2 sdm mentega, tunggu sampai leleh lalu masukkan roti. Panggang sampai agak coklat jangan sampai gosong
– Lalu masukkan 1/2 sdm mentega lagi, masukkan sisi roti yang belum di panggang
– Ulangi sampai roti habis, tambahkan 1 lembar roti lagi . Tata dalam piring. Beri susu kental manis coklat sesuai selera dan taburi meisis
– Sajikan.

5. Roti Bakar Durian


Bahan-bahan:
– 4 helai roti tawar oles margarin 2 sisinya
– selai durian
– susu kental manis secukupnya

Cara membuat:
– siapkan roti dan panggang hingga agak kering
– Siapkan 2 roti yang sudah dipanggang
– Oles dengan selai durian di salah satu roti, beri susu kental manis sesuai selera lalu tumpuk diroti yang satunya
– Potong-potong lalu siap di hidangkan

– Sajikan.
Buat teman-teman semua terimakasih sudah mampir di Belajarbersamayudha.com dan sudah menyaksikan cara membuat roti bakar !

Tinggalkan komentar