Bagi anda yang tidak memiliki Laptop, kalian tetap bisa mengikuti sebuah meeting secara online melalui Smartphone. Karena Zoom Meeting merupakan aplikasi berbasis android. Untuk pengguna laptop dan HP anda tetap bisa menikmati fitur keren di zoom. Salah satu fiturnya adalah mengganti Background Zoom. Tapi sayangnya tidak semua HP bisa digunakan untuk mengganti latar belakang pada aplikas tersebut. Tetapi jika Smartphone yang anda miliki adalah merk Oppo atau Vivo, kalian tetap bisa merubah background zoom tersebut. Jika anda masih bingung akan caranya, berikut ini adalah cara mengganti background zoom di hp oppo dengan mudah. Mari kita simak ulasan berikut!
Ketika anda hendak mengganti latar belakang pada aplikasi zoom meeting, kalian diberikan kebebasan untuk memilih Backgroundnya. Anda bisa menggunakan Background Zoom Lucu dan Background Zoom Bergerak. Itu adalah Hak kalian sebagai user Aplikasi Zoom Meeting.
Supaya waktu tidak terbuang sia – sia, mari kita mulai saja tutorial merubah latar belakang di zoom. Dan silahkan anda mengikuti langkah – langkah di bawah ini.
Cara Mengganti Background Zoom
Langkah awal yang harus kalian lakukan saat akan mengganti background zoom adalah anda harus memiliki aplikas terlebih dahulu. Jika anda sudah selesai download dan install aplikasi zoom, saatnya anda masuk ke dalam ruangan meeting yang sudah anda buat atau teman anda. Setelah masuk kedalam tampilan meeting, kini kamu tinggal cari icon garis tiga di bagian pojok kanan bawah.
Setelah kalian menemukan Icon tersebut, langsung saja cari menu Virtual Background. Nah, langkah selanjutnya adalah memilih gambar background zoom yang ingin kamu gunakan. Bisa saja menggunakan Background Zoom Lucu supaya suasanya lebih rileks dan santai.
Tapi jika kamu ingin mencoba sesatu yang baru, kamu bisa mencoba dengan background zoom bergerak atau background zoom pesawat. Langkah terakhir adalah klik foto yang sudah anda pilih kemudian unggah gambar tersebut.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Notifikasi Memori Penuh di HP Oppo A3s
Cara mengganti Background zoom di HP Oppo ini tegolong sangat gampang dan simple. Jadi kalian sudah tidak perlu bingung lagi mau cari tutorial dimana. Anda cukup mengikuti langkah yang sudah saya tuliskan tadi, tentu hasilnya akan berhasil.
Mungkin sampai disini dulu ya tutorial dari saya. Jika kalian ingin membaca Tutorial bermanfaat lainnya bisa anda baca di artikel Belajarbersamayudha.com
Terimakasih kawan – kawan.