Pastinya kamu semua mengetahui bagaimana menegangkannya mengikuti war tiket. Apalagi jika tiket yang diperbutkan merupakan tiket konser band favorit kamu. Simak beberapa tips dan cara war tiket Coldplay di Jakarta bulan November 2023 ini agar menang.
Coldplay sudah memberikan informasi bahwa mereka akan menyelenggarakan konser di Jakarta tanggal 15 November 2023 esok pada rangkaian Music Music of the Spheres World Tour.
Informasi tersebut disambut dengan antusias penggemar yang sudah menantikan informasi tersebut sedari beberapa waktu yang lalu. Mereka pun langsung mencari informasi sampai sempat menjadikan situs resmi Coldplay mengalami gangguan atau down.
Antusiasme penonton tersebut diduga akan sampai pada puncaknya ketika tiket mula di jual di tanggal 17 sampai 19 Mei esok. Penjualan tiket konser Coldplay di Jakarta akan terbagi dalam dua macam. Yang pertama pre-sale di tanggal 17 sampai 18 Mei. Yang kedua penjualan umum di tanggal 19 Mei akan akan di serbu para penggemarnya.
Guna mencegah padatnya lalu lintas jaringan ketika mengakses pembelian tiket, terdapat beberapa cara ampuh yang harus kamu siapkan apabila berkeinginan untuk menang war ticket Coldplay tersebut.
Oleh sebab itu, ada beberapa saran dan tips yang bisa dilakukan selama proses war tiket nantinya. Saran tersebut diberikan dari para penggemar yang biasanya terlibat juga pada war tiket konser lainnya. Terutama konser K-pop dan musisi internasional yang mempunyai ribuan penggemar.
Beli Tiket Coldplay Dimana?
Buat teman-teman yang belum mengetahui lokasi pembelian tiket Coldplay yang akan diselenggarakan di Jakarta maka saya akan memberikan informasi tempat melakukan war tiket coldplay.
Jadi teman-teman bisa membuka situs web coldplayinjakarta.com karena web tersebut adalah platform resmi penyelenggara event tersebut.
Silahkan kamu buka halaman coldplayinjakarta.com melalui browser yang ada di ponsel kalian.
Nah, setelah itu kamu bisa scroll ke bawah hingga menemukan tombol “buy ticket” namun saat ini tombol tersebut belum aktif karena memang belum di rilis pembelian tiketnya.
Kapan Bisa Memulai War Tiket Coldplay?
Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari official website Coldplayinjakarta.com bahwa kita bisa memulai membeli tiketnya pada tanggal 19 mei 2023, pukul 10.00 wib.
Jadi kamu harus bersiap-siap menekan tombol buy ketika sudah dibuka layanan pembelian tiketnya.
Tetapi ada syaratnya jika kita ingin membeli tiket Coldplay tersebut kita harus siapkan email dan nomor hp.
Kita tidak bisa membeli 2 tiket sekaligus, karena pembelian tiket terhitung 1 nomor hp dan 1 email berlaku untuk 1 orang.
Cara War Tiket Coldplay di Jakarta 2023
Seperti yang sudah kami jelaskan di atas tadi, kamu bisa mengikuti beberapa tips berikut ini agar memenangkan war tiket Coldplay.
1. Pakai Mobile Data
Cara pertama yang bisa kalian gunakan yaitu dengan memakai mobile data ketika mengakses jaringan internet pada saat pembelian tiket.
Jaringan mobile data pada smartphone diyakini jauh lebih stabil daripada memakai jaringan wifi. Sehingga hal ini dapat memperbesar kesempatan dalam mengakses situs penjualan tiket.
2. Pertimbangkan Jasa Titip
Mempertimbangkan jastip pembelian tiket jadi salah satu pilihan yang banyak penyerbu tiket konser pakai.
Melalui cara kedua ini, calon penonton akan dapat lebih mudah karena mereka sepenuhnya menyerahkan war tiket kepada penyedia jasa.
Akan tetapi, mereka pun harus mengeluarkan uang lebih guna membayar jasanya. Tidak hanya itu, kamu pun harus lebih berhati-hati lagi ketika memakai jasa titip supaya terhindar dari penipuan.
Oleh sebab itu, agar terhindar dari penipuan, kamu bisa mengecek rekam jejak penyedia jastip dengan rutin.
3. Menghindari Refresh Laman Situs
Merefresh lama situ dapat jadi salah satu hal yang harus kamu hindari. Di tambah lagi, apaibla tahap pembelian tersebut telah mencapai di bagian pembayaran.
Beragam pengalaman penonton mengatakan bahwa laman menuju pembayaran merupakan momen ketika terjadinya berebut jaringan dengan pembeli lainnya.
Apabila kamu ingin membeli melalui laptop ataupun PC, membuka beberapa tab pada bagian awal pun dapat jadi pilihan. Sehingga, jika satu terlihat crash, kamu dapat coba langsung di tab lainnya, bukan merefresh tab yang sama.
4. Tetap Tenang
Selain itu, calon pembeli sebaiknya harus tetap tenang jangan panik apabila melihat tampilan fully booked. Hal ini sering terjadi karena masih menunggu pembayaran dari calon pembeli lainnya.
Pada waktu beberapa saat, tiket dapat tersedia lagi karena terdapat calon pembeli yang tidak berhasil membayar pada waktu yang sudah di berikan. Sehingga, kamu dapat coba lagi melakukan pembelian tiket tersebut.
Baca juga: Cara Daftar FFML Nusantara 2023, Begini Tutorialnya
5. Menyiapkan Opsi Kategori Lainnya
Sebelum melakukan pembelian, sebaiknya kamu siapkan setidaknya dua pilihan kategori yang ingin kamu beli. Hal ini dapat menghemat waktu war apabila melihat tiket kategori prioritas ternyata telah dinyatakan habis.
Sehingga, kamu pun dapat mencoba melakukan pembelian tiket kategori pilihan kedua ataupun ketiga yang masih ada.
6. Mengakses Lewat Platform Pembelian Tiket
Mengakses lewat platform pembelian tiket pun jadi salah satu cara ampuh yang bisa kamu pkaai.
Pembelian tiket konser biasanya melakukan kerja sama dengan ticketing platform. Dan dapat kamu akses melalui aplikasi ataupun situs.
Beberapa orang yang memiliki pengalaman membeli tiket memberikan saran supaya langsung melakukan pembelian melalui aplikasi dari ticketing platform tersebut. Pasalnya, peluang memperoleh tiket lewat aplikasi lebih besar daripada lewat situs web.
7. Kunjungi Warnet Game Online
Salah satu cara terampuh guna memperoleh tiket konser yaitu pergi ke warnet yang sering di pakai untuk main game online.
Karena, kebanyakan warnet mempunyai kecepatan internet yang sangat tinggi bahkan sampai ratusan mbps. Kecepatan tersebut normalnya di pakai oleh para gamers yang ikut turnament.
Melalui ‘menumpang’ jaringan internet yagn sangat cepat, maka peluang kamu untuk memperoleh tiket lebih besar walaupun harus saingan dengan ribuan orang yang lain.
Harga Tiket Konsel Coldplay di Jakarta Tahun 2023
Berikut ini adalah informasi harga tiket Coldplay yang akan diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).
Harga dari tiket dibagi menjadi 8 bagian dengan posisi tempat duduk yang berbeda dan tentunya harga untuk masing-tiket juga berbeda.
Saya akan memberikan penjelasan detail terkait harga tiket konser Coldplay di Jakarta.
- Ultimate Experience (Cat 1) : Rp 11.000.000
- My Universe (Festival) : Rp 5.700.000
- Cat 1 : Rp 5.000.000
- Festival : Rp 3.500.000
- Cat 2 : Rp 4.000.000
- Cat 3 : Rp 3.250.000
- Cat 4 : Rp 2.500.000
- Cat 5 : Rp 1.750.000
- Cat 6 : Rp 1.250.000
- Cat 7 : Rp 1.250.000
- Cat 8 : Rp 800.000
Akhir Kata
Itu tadi beberapa tips dan cara war tiket Coldplay di Jakarta 2023. Cobalah untuk mengikuti beberapa tips di atas agar bisa memenangkan war tiket tersebut. Semoga berhasil.