Cara Download Video YouTube Short bisa kalian lakukan menggunakan aplikasi tambahan di Android dan juga tanpa menggunakan aplikasi. Penasaran bagimana cara mengunduh video short youtube menggunakan ponsel kalian? silahkan simak pembahasan ini sampai selesai.
Bagi pengguna setia atau orang yang sering membuka aplikasi YouTube tentu sudah tidak asing lagi ketika mendengar YouTube Short. Para konten kreator bisa membagikan video dengan durasi yang pendek dalam YouTube Short.
YouTube Short merupakan salah satu fitur yang belum lama dihadirkan oleh Google. Aplikasi ini sangat cocok untuk anda yang ingin menjadi konten kreator. Apalagi jika anda memiliki idola dan ingin mengunggah video tentang idola anda.
Perlu anda ketahui bahwa YouTube Short tidak jauh berbeda dengan TikTok maupun reels di Instagram. Penonton bisa menyukai video dan menyimpannya ke galeri. Namun tidak semua orang tahu bagaimana caranya untuk menyimpan video.
Untuk anda yang bertanya – tanya dan penasaran dengan cara menyimpannya, tenang saja. Karena pada artikel atau kesempatan kali ini kami akan menyampaikan informasi serta memberitahu anda tentang download video YouTube Short.
Anda tidak perlu merasa bingung dan khawatir jika penasaran karena anda hanya perlu membaca dan simak artikel ini sampai habis dengan cermat untuk mengetahui caranya.
Download Video YouTube Short
Saat kita membuka YouTube Short, sering kali kita menemukan video yang bagus dan menarik. Pastinya anda ingin menyimpan video tersebut ke galeri Hp anda.
Seperti yang sudah kami sampaikan diatas bahwa YouTube Short sangat mirip dengan TikTok dan juga reels Instagram. Jadi dapat disimpulkan bahwa cara menyimpan videonya pun tidak jauh berbeda.
Download video YouTube Short sebenarnya tidak begitu susah bahkan terbilang sangat mudah. Jadi anda tidak perlu merasa bingung lagi. Tetapi jika anda belum tahu caranya, mungkin artikel ini cocok untuk anda baca.
Kami akan memberitahu anda download video YouTube Short dengan dua cara. Anda bisa memilih menggunakan cara pertama tanpa menggunakan aplikasi tambahan maupun cara kedua dengan menggunakan aplikasi tambahan.
Cara Mendownload Video Youtube Short Tanpa Aplikasi dan Menggunakan Aplikasi
Lalu bagaimana cara download video YouTube Short? Yuk simak artikel ini lebih lanjut untuk mendapatkan informasi lainnya.
1. Cara Downlod Youtube Short Melalui Y2Mate
Y2Mate merupakan sebuah situs download video dan audio. Kalian bisa mendownload video short youtube, instagram dan video dari sosial media yang lainnya.
Selain bisa digunakan untuk mendownload video, kalian juga bisa mengunduh Audionya saja. Jika yang kamu butuhkan hanyalah audio atau musik saja.
Cara download video menggunakan Y2Mate juga sangat mudah. Karena hanya menyalin link dari video Youtube Short dan kemudian tempel link tersebut di situs Y2Mate.
Nah, untuk mempermudah dan supaya kalian tidak bingung. Maka kami akan memberikan tutorialnya di bawah ini untuk Anda.
- Langkah pertama, silahkan kalian cari video short yang ingin di download.
- Jika sudah, play video tersebut dan klik bagikan.
- Kemudian kalian buka situs https://www.y2mate.com/id209 untuk memulai mengunduh videonya.
- Pilih format Video Short Youtube yang ingin kamu download.
- Terakhir, tab tombol download yang tersedia seperti gambar di atas.
- Tunggu hingga proses download selesai maka akan tersimpan di folder milik kalian.
Cara download video Youtube short ini berlaku jika kamu menggunakan device HP Android, Ios, dan PC atau Laptop.
2. Unduh Video YouTube Short Tanpa Menggunakan Aplikasi
Jika anda tidak memiliki ruang penyimpanan yang besar dan tidak memungkinkan untuk mengunduh aplikasi tambahan, anda bisa menggunakan cara yang pertama.
Langsung saja, cara menyimpan video YouTube Short tanpa menggunakan aplikasi akan kami sampaikan untuk anda berikut ini.
- Langkah pertama, silahkan anda buka aplikasi YouTube.
- Kemudian masuk dan login ke akun YouTube anda.
- Buka video yang anda sukai dan ingin anda unduh.
- Setelah itu tekan tombol Bagikan lalu silahkan salin link video tersebut.
- Buka situs savefrom.net melalui browser.
- Masukkan link video tadi ke kolom yang tersedia.
- Selanjutnya tekan Download untuk mengunduh videonya.
- Tunggu beberapa saat hingga proses download selesai.
3. Cara Mendownload Video YouTube Short Dengan Menggunakan Aplikasi Youtube Short Downloader
Untuk anda yang tidak ingin ribet, kami sarankan anda untuk menggunakan aplikasi tambahan. Cara dan langkahnya akan kami sampaikan untuk anda dibawah ini.
- Silahkan anda unduh aplikasi YouTube Short Downloader terlebih dahulu pada Hp anda.
- Kemudian salin link video yang ingin anda download.
- Tempelkan link tersebut pada kolom yang tersedia.
- Tekan tombol Download untuk menyimpan.
- Tunggu hingga proses selesai.
- Jika sudah, video berhasil tersimpan di galeri Hp anda.
4. Cara Download Video di Short Youtube dan Menyimpan di Galeri Menggunakan Ssyoutube.com
YT Short Downloader yang bisa kamu gunakan untuk mengunduh video youtube dan menyimpannya di galeri adalah ssyoutube.com.
Cara menggunakan situs ini untuk unduh video youtube juga sangat mudah lho!
Nah, buat kalian yang penasaran seperti apa caranya silahkan kalian bisa mengikuti tutorial yang akan kami sampaikan di bawah ini:
- Pertama, silahkan kalian buka situs ssyoutube.com melalui browser, kalian bisa menggunakan google atau opera.
- Setelah berada di halaman SS Youtube, silahkan kalian masukan link video youtube yang ingin kalian download dan simpan di galeri handphone.
- Jika kalian sudah menempel link video yang ingin di download langkah selanjutnya adalah dengan tap pada tombol download yang tersedia di website ssyoutube.com.
- Setelah kalian tap tombol download maka kamu akan melanjutkan memilih kualitas video yang ingin kalian unduh dan disimpan di ponsel.
- Jika kamu ingin mendapatkan kualitas yang terbaik kalian bisa memilih resolusi yang tertinggi misalnya kualitas video 1080 (HD).
- Pada gambar di atas memang kualitas dari video yang ingin di download tidak bagus yaitu hanya maksimal 720.
- Jika kalian sudah menentukan kualitas video yang ingin kalian dapatkan langkah selanjutnya adalah tap tombol download berwarna putih.
- Tunggu beberapa saat hingga proses mendownload selesai dan video akan tersimpan di galeri HP secara otomatis.
Nah, mudah kan cara download video di youtube dan menyimpan di galeri dengan situs website ssyoutube.com? selamat mencoba ya!
Baca Juga : Kenapa Youtube Tidak Bisa Dibuka Padahal Kuota Masih Ada
Kesimpulan
Sekian informasi yang bisa kami sampaikan untuk anda tentang Cara Mendownload Video YouTube Short dan menyimpan di galeri HP. Sangat mudah bukan? Semoga apa yang kami sampaikan pada artikel kali ini dapat membantu anda.
Perlu kalian ketahui bahwa cara save short youtube ini bisa dilakukan dengan banyak cara, sehingga kalian bisa menemukan cara yang terbaik sesuai dengan keinginan kalian menurut cara yang kami sampaikan di atas.