Sampai sekarang ini teknologi semakin berkembang pesat dan semakin canggih. Hal ini terbukti dari adanya sebuah perngkat komunikasi yang modern seperti halnya ponsel atau telepon genggam atau yang biasa disebut dengan Handphone. HP atau Handphone ini memang sangat berguna bagi semua orang karena bisa mempermudah di dalam komunikasi jarak jauh. Untuk itu pada kesempatan ini kami ingin membahas kelebihan dan kekurangan Handphone bagi pemiliknya. Mari simak pembahasan ini sampai selesai.
Apa itu Handphone?
Smartphone atau Handphone merupakan media untuk berkomunikasi jarak jauh. HP juga dilengkapi dengan jaringan telepon nirkabel seperti Global System for Mobile Telecommunications atau yang biasa kita kenal dengan sebutan GSM dan juga jaringan nirkabel Code Division Multiple Access atau yang biasa kita sebut dengan CDMA.
Selain itu Smartphone ini juga memiliki banyak sekali aplikasi dan fitur di dalamnya. Beberapa fitur yang tersedia di Handphone adalah untuk menyimpan file, berbagi file, telepon, mengirim pesan singkat, bermain game dan lain sebagainya.
Selanjutnya kita akan membahas kelebihan dan kelemahan Handphone bagi pengguna, oke mari kita baca di bawah ini.
Kelebihan dan Kekurangan Handphone
Dengan sebuah Handphone banyak orang sangat terbantu apabila ingin berkomunikasi dengan teman atau keluarga yang berada di tempat yang jauh. Apalagi saat ini Handphone memiliki bentuk yang sangat simple sehingga bisa di bawa kemana saja tanpa ribet. Apalagi sekarang jaringan untuk Handhone juga sangat bagus yaitu sudah ada yang 5G sehinga bisa digunakan dimana saja kamu berada.
Tanpa harus berlama-lama mari kita simak kelebihan dan kekurangan Handphone yang akan kami bagikan berikut ini.
Kelebihan Handphone
Tentunya kehadiran perangkat mobile (Handphone) sangat bermanfaat bagi setiap orang dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Di bawah ini adalah ringkasan beberapa manfaat ponsel bagi pengguna yang perlu Anda ketahui.
1. Memudahkan Interaksi dan Komunikasi Sosial
Kelebihan utama dari ponsel dan Handphone yang pertama adalahmampu memudahkan mereka untuk berkomunikasi antar manusia dan melakukan interaksi sosial. Kehadiran teknologi komunikasi seperti smartphone memudahkan interaksi sosial antar manusia seperti saudara, tetangga dan teman.
Artinya, pengguna dapat dengan mudah berkomunikasi tanpa meninggalkan rumah atau bertemu orang lain secara langsung, jadi manfaatkan teknologi ini sebaik-baiknya.
2. Fleksibel dan Portable Untuk Digunakan
Keunggulan ponsel selanjutnya adalah lebih fleksibel dan portabel untuk digunakan. Anda mungkin sudah mengetahiu bahwa perangkat seluler modern (Handphone) memiliki ukuran dan bentuk yang kecil sehingga bisa dengan mudah di bawa kemana-mana. Hal ini tentunya menjadi kelebihan dari handphone yaitu dapat dengan mudah dibawa kemana saja dan bisa digunakan kapan saja kita mau.
3. Mempermudah Kita Mencari Informasi Terbaru
Di dalam Handphone kalian pasti memiliki beberapa media sosial seperti YouTube, Facebook, Instagram, dan Twitter. Kehadiran media sosial tersebut memastikan pengguna mendapatkan informasi terkini dengan cepat dan mudah.
4. Selalu Mengalami Perkembangan
Sejak itu, perangkat seluler terus mengalami banyak perkembangan yang sangat cepat dan signifikan. Tentunya fitur dan komponen perangkat ini terus berkembang seperti halnya spesifikasinya lebih tinggi setiap tahunnya, seperti komponen prosesor, kamera, RAM, dll.
5. Kelebihan Handphone Adalah Bisa Digunakan Oleh Semua Usia
Kelebihan Handphone Bagi Pengguna yang terakhir adalah bebas digunakan oleh semua kalangan, baik itu anak-anak, remaja dan orang tua. Tentunya selain dari harga handphone saat ini yang relatif murah sehingga banyak orang sudah menggunakan ponsel untuk berkomunikasi.
Kekurangan Handphone
1. Radiasi Yang Berefek Pada Gangguan Otak dan Mata
Kelemahan pertama dari ponsel adalah efek radiasi yang dapat mempengaruhi kesehatan otak dan mata bagi pengguna jika digunakan terus menerus tanpa berhenti. Perlu Anda ketahui juga bahwa perangkat seluler yang kita gunakan saat ini memancarkan radiasi dalam jumlah kecil yang dapat menembus jaringan di dalam tubuh manusia. Oleh karena itu, terlalu sering menatap layar Handphone itu tidak baik, jadi Anda harus disiplin dan seperlunya saja saat menggunakan perangkat seluler ini.
2. Berita Hoax Mudah Tersebar Kemana-Mana
Adanya hoaks dan berita palsu sangat meresahkan masyarakat umum. Kemudahan penggunaan media sosial di perangkat mobile juga mempercepat penyebaran berita yang belum terbukti kebenarannya atau biasa disebut HOAX. Oleh karena itu, Anda perlu lebih berhati-hati dalam membaca dan menyebarluaskan berbagai pesan yang muncul di media sosial Anda.
3. Meningkatnya Tindakan Penipuan Melalui Handphone
Kejahatan seperti penipuan adalah hal biasa bagi pengguna yang ceroboh dan bodoh. Tindak penipuan ini biasanya dilakukan oleh penipu melalui SMS atau telepon, namun di media sosial baru baru ini juga menjadi sasaran empuk bagi organisasi kriminal untuk melakukan aksinya.
Oleh karena itu, Anda perlu lebih waspada dan terutama berhati-hati ketika orang asing menghubungi Anda. Jika perlu, selalu minta kerabat dan teman dekat Anda untuk benar-benar memahami dan menghindari pendaftaran acak dan mengklik tautan palsu di internet. Waspada, dan semoga kita selalu menghindari hal-hal seperti itu. Agar tidak mudah tertipu dan dapat merugikan diri kita.
4. Mempengaruhi Sikap & Perilaku Manusia
Kekuranagan Handphone selain dari meningkatkan tindak kejahatan dan penipuan juga bisa mempengaruhi sikap dan perilaku penggunanya terutama anak-anak dan remaja.
Kurangnya kontrol dan pengawasan dari kedua orang tua saat menggunakan ponsel tentu dapat mengubah perilaku orang yang belum cukup umur, karena berbagai konten dewasa yang menyebar dengan cepat dan mudah diakses oleh siapa saja.
Oleh karena itu, dalam kasus seperti ini Orang tua perlu memantau aktivitas dan penggunaan Handhpone milik anak. Jika perlu, instal aplikasi Google Family Link (tersedia di Play Store) di perangkat Anda untuk memantau dan membatasi aktivitas anak Anda dari jarak jauh secara online.
5. Berkurangnya Kontak Fisik Antar Orang Lain
Dengan adanya Handphone sangat mempengaruhi sikap dan perilaku manusia ketika sedang bertemu. Karena masing-masing orang fokus dengan Handphone yang mereka pegang.
Tentu saja, saat berkomunikasi menggunakan ponsel, kontak fisik seperti berjabat tangan atau bercanda tidak mungkin dilakukan. Oleh karena itu, disarankan untuk bertemu langsung dengan lawan bicara untuk meminimalkan kesalahpahaman komunikasi ketika ada sesuatu yang tampaknya penting.
6. Pemborosan Karena Harus Membeli Kuota Internet
Jika Anda memiliki perangkat seluler atau smartphone, itu bisa menambah pengeluaran Anda. Karena Anda harus membelinya kuota atau paket internet setiap 30 hari atau sebulan sekali sebelum Anda dapat menggunakan layanan internet yang valid. Oleh karena itu, Anda perlu aktif menggunakan Handphone Anda dengan baik agar tidak membuang-buang uang.
7. Kekurangan Handphone Dapat Mengganggu Perkembangan Anak
Efek negatif terakhir dari penggunaan Handphone adalah dapat mempengaruhi perkembangan anak. Kecanggihan fitur-fitur yang ada pada perangkat mobile saat ini membuat penggunanya terutama asyik dengan anak-anak dan siswa, dan tentunya berdampak pada aktivitas sekolah selama masa pendidikan.
Bermain game, menerima SMS, menelepon teman, dll dapat mengganggu kegiatan pendidikan dan pembelajaran. Selain itu, di Indonesia, siswa sering mendapati dirinya bermain Handphone saat guru sedang menerangkan pelajaran di sekolah.
Oleh karena itu, saya ingin Anda mengetahui waktu, menggunakan ponsel Anda dengan bijak, dan menjadikan guru Anda sebagai panutan agar menjadi generasi yang sopan dan berakhlak mulia.
Akhir Kata
Demikian yang dapat kami sampaikan tentang beberapa kelebihan dan kekurangan Handphone bagi pengguna. Semoga dengan ulasan yang sudah kami sampaikan di atas tadi bisa bermanfaat untuk kalian semua.
Gunakan Handphone dengan bijak supaya dapat menimbulkan efek positif bagi diri kalian. Dan jangan terlalu sering bermain HP karena bisa membuat radiasi dan mengganggu kesehatan Anda.